MUSIRAWAS, MS
BELUM lama ini, warga Camat Jayaloka, Musirawas, Provinsi Sumatera Selatan, Agus Susanto, mengajak warganya gotong royong memperbaiki jalan poros di Desa Margoyoso.
Menurut Agus Susanto, selama ini jalan tersebut banyak yang berlobang, serta batu-batunya sudah mulai berhamburan keluar. Hal itu terasa mengganggu bagi pengguna kendaraan yang melintasi jalan tersebut.
Dijelaskan, dalam gotong royong itu PT Barito PHML membantu alat-alat yang di butuhkan. Sedangkan dari Dinas PU Binamarga Kabupaten Musirawas membantu alat vibro. “Karena cuaca, gotong royong memakan waktu tiga hari,” ujar Agus Susanto, Jumat (22/1), berharap agar jalan di wilayah Kecamatan Jayaloka yang rusak agar diperbaiki. (Amsul Efendi/Nasrullah)
Senin, 01 Februari 2010
Gotong-Royong Perbaiki Jalan
Diposting oleh Media SumateraLabel: Halaman 5 Edisi 14
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar